Advertise

 
28 Jan 2011

Tinggalkan TC Timnas,Okto Terancam Sanksi

0 komentar
Oktovianus Maniani terancam sanksi setelah meninggalkan training camp tim nasional Indonesia Pra-Olimpiade tanpa seizin pelatih Alfred Riedl. Okto membela Sriwijaya FC di Liga Super Indonesia (ISL).

Sriwijaya FC telah mengirim surat ke Badan Tim Nasional (BTN), Senin 24 Januari 2011. Isi surat itu permintaan Okto meninggalkan TC guna membela Laskar Wong Kito melakoni tur Papua melawan Persipura Jayapura (30 Januari) dan Persiwa Wamena (2 Februari) pada lanjutan Liga Super Indonesia (ISL).

Pihak BTN kemudian tidak mengizinkan Okto meninggalkan TC. Manajemen Sriwijaya kemudian mengirim surat protes pada Kamis 27 Januari 2011 setelah kiper Kurnia Meiga diizinkan membela Arema FC melawan Sriwijaya, Rabu 26 Januari 2011.

Sebelumnya, Riedl menegaskan dirinya telah mengizinkan Meiga dan Nasution Karubaba (Perseman Manokwari) untuk datang telat ke TC karena klub mereka masing-masing sudah mengirim surat izin, 10 hari sebelum TC dimulai. Pelatih asal Austria itu kemudian menetapkan tidak ada lagi pemain yang meninggalkan TC.

Kemarin malam, Kamis 27 Januari 2011, Okto memutuskan untuk meninggalkan TC dan bergabung dengan skuad Sriwijaya.

"Dia (Okto) meninggalkan camp kemarin malam tanpa izin. Itu artinya dia akan mendapat masalah dari PSSI dan saya, semudah itu," ujar Riedl usai latihan di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Jumat 28 Januari 2011 pagi.

"Sekarang kami harus menunggu, karena saya tidak tahu hukuman seperti apa yang akan diberikan PSSI. Kalau saya tahu hukuman apa yang akan diberikan untuknya, saya akan beritahu Anda nanti."

"Saya tidak akan bicara dengannya. Karena Bahasa Inggrisnya tidak bagus, sama seperti saya. Saya tidak akan menunggu dia. Kalau dia mau pergi, pergi saja," pungkas Riedl.

Leave a Reply

 
INDONESIA FOOTBALL © 2014 | Designed By Blogger Templates