Advertise

 
10 Jan 2011

Safee Sali Lebih Pilih Persib Bandung

0 komentar
Striker Timnas Malaysia, Mohd Safee Sali, akan segera meninggalkan klubnya Selangor FC untuk segera tampil di salah satu klub Liga Super Indonesia.

Saffe sendiri mengakui kalau ia sudah 70% akan hijrah. Namun hal itu terserah kepada perkembangan perbincangan antara klubnya Selangor dan klub-klub yang berminat. Safee menegaskan keinginannya untuk hijrah bukan karena Liga Malaysia tidak berkualitas, tapi berharap dapat bermain dalam liga di luar Malaysia, karena menyadari karir sepak bola adalah bersifat sementara.

"Sebagai pemain profesional, kalau tidak bisa memanfaatkan peluang sama saja merugi. Peluang tidak akan selalu datang. Kalau bisa bermain di luar Malaysia, baru saya bisa mengukur kemampuan diri saya yang sebenarnya, selain itu untuk mengembangkan permainan dan prestasi saya," katanya.

Menurut pemenang sepatu emas Piala AFF Suzuki itu, tiga klub Liga Super Indonesia (LSI) yang berminat yakni Persib Bandung, Persiba Balikpapan dan Pelita Jaya. Ia menambahkan, ada lagi sebuah klub dari Vietnam tapi ia tidak berminat.

"Saya diberi tahu ada tiga klub liga Indonesia yang masih berminat dan saya menyerahkan kepada Persatuan Bola Sepak Selangor (FAS) untuk menguruskan segala pembicaraan mengenai perpindahan," katanya.
Menurut Safee, seandainya perjanjian perpindahan tercapai, dia tidak akan pindah dalam waktu dekat, karena masih ada jadwal pertandingan untuk Selangor.

Disinggung klub mana, Safee memilih Persib Bandung karena jaraknya yang dekat dengan Malaysia. "Saya juga mungkin membawa isteri dan anak, tapi saya masih melihat situasi terlebih dahulu," katanya.  (ant/fjr)

Leave a Reply

 
INDONESIA FOOTBALL © 2014 | Designed By Blogger Templates