Advertise

 
19 Mar 2011

Video: Alarm Peringatan FIFA Untuk PSSI

0 komentar
FIFA nampaknya sudah tidak mau main-main lagi terhadap lambatnya penanganan kasus dua kompetisi yang berjalan di Indonesia oleh PSSI, Sepp Blatter, pun membunyikan alarm peringatan.


Orang nomor satu FIFA tersebut dalam kunjungannya ke Dili, Timor Leste, hari Selasa lalu (15/3), sempat melancarkan pernyataannya terkait kasus pelik yang menimpa sepakbola Indonesia.

Tentunya salah satu hal permintaan FIFA kepada PSSI agar segera bisa menuntaskan permasalahan mereka dengan LPI (Liga Primer Indonesia) secepat mungkin, jika tidak? Sanksi tegas sudah membayang untuk negara kita.

Hal ini seperti yang terekam oleh Video yang diunggah di YouTube.com, Blatter bertutur, "Jika sampai akhir April, 30 April, mereka tidak bisa memenuhi, maka kasus ini akan dibawa ke rapat komite eksekutif FIFA. Jika lembaga tidak bisa menyelesaikan, tidak ada pilihan lain bagi komite eksekutif kami selain memberikan sanksi pembekuan kepada federasi yang bersangkutan,”

“Saya berharap kami tidak perlu sampai menjatuhkan sanksi pembekuan kepada federasi mereka, tapi mereka harus benar-benar mengerjakan pekerjaan rumah mereka sekarang.”

Jika PSSI tidak benar-benar segera mengatasi hal ini jelas bukan hanya Federasi Sepak Bola Indonesia tersebut yang dirugikan, jelas kerugian yang lebih besar bakal ditanggung oleh masa depan persepakbolaan kita pastinya.


Leave a Reply

 
INDONESIA FOOTBALL © 2014 | Designed By Blogger Templates