Advertise

 
24 Des 2010

Malaysia Targetkan Kemenangan Besar Atas Garuda

0 komentar
Timnas Indonesia perlu mewaspadai Malaysia yang bertekad ingin meraih kemenangan besar minimal 3-0 pada laga final pertama AFF Suzuki Cup 2010 di Stadion Nasional Bukit Jalil Kuala Lumpur 26 Desember 2010.


Dalam situs "utusan online", Kamis, diberitakan, Wakil Ketua Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) Tengku Abdullah Sultan Ahmad Shah berharap skuad mereka mampu mencapai kemenangan 3-0 atas Indonesia sebagai bekal penting menghadapi laga kedua di Jakarta, 29 Desember.

"Saya berharap dan meramalkan kami perlu menang 3-0 di sini, sebagai bekal sebelum bertandang ke Jakarta," ujar Tengku Abdullah Sultan dalam sesi latihan Tim Malaysia di Wisma FAM, Kelana Jaya, Kamis malam.

Dikatakannya, kemenangan besar tersebut dipastikan akan menyulitkan Timnas Indonesia yang akan tampil dengan pendukung fanatiknya pada laga kedua di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta sekaligus melebarkan peluang tim asuhan Rajagobal untuk merebut piala bergengsi di Asia Tenggara itu.

Mengenai bonus, Tengku Abdullah memilih untuk merahasiakannya walau pun pihak Indonesia sudah mengumumkan bonus yang cukup besar (Rp5,5 miliar) untuk tim asuhan Alfred Riedl jika mampu tampil sebagai juara.

"Bonus untuk Tim Malaysia akan diumumkan setelah kedua pertandingan final digelar. Bonus tetap ada, malah saat berhasil lolos ke semifinal dan final kita sudah memberikannya," ujarnya.

Tengku Abdullah pun mengimbau masyarakatnya untuk berbondong-bondong datang ke Bukit Jalil untuk memberikan dukungan kepada tim Harimau Malaya.

"Inilah detik yang dinanti-nantikan dan kepada tim diharapkan bisa bermain sebaik mungkin dan kita sangat membutuhkan kemenangan di kandang sendiri."

"Saya yakin mereka kini tengah bersemangat tinggi untuk melakukannya, malah saya rasa kemenangan tim Malaysia bakal menjadi titik tolak kebangkitan dan mutu sepak bola negeri ini," lanjut Tengku.

Mengenai masa depan pelatih Rajagobal yang berhasil membawa tim ke final AFF Suzuki Cup untuk kali pertama dalam kurun 14 tahun, Rajagobal kemungkinan akan diperpanjang masa kontraknya hingga ke SEA Games 2011.

Meski demikian FAM juga akan mencoba mempertimbangkan untuk mempercayakan kepada pelatih lain agar mereka juga mendapatkan pengalaman memikul tanggung jawab besar sebagai pelatih Timnas Malaysia.

Rajagobal telah sukses menangani Timnas Malaysia U-23 dan mengakhiri krisis medali emas dalam SEA Games di Laos (2009) selain maju ke babak kedua Asian Games di Guangzhou pada bulan lalu. (ant/lex)

Leave a Reply

 
INDONESIA FOOTBALL © 2014 | Designed By Blogger Templates