Kekalahan 0-3 dari Malaysia pada leg 1 final Piala AFF 2010 di Stadion Bukit Jalil memang teramat disesalkan oleh seluruh tim, khususnya Pelatih Alfred Riedl.
Bahkan, Riedl mengaku tak mengerti kenapa penampilan timnya bisa menurun drastis pada pertengahan babak kedua, tepatnya setelah gol pertama Malaysia. "Semua berubah ketika kami tertinggal 0-1, dan saya akan menanyakan hal itu kepada para pemain, apa yang terjadi sesungguhnya," ujar Riedl.
Selain itu, Riedl juga terang-terangan menilai sinar laser yang sempat beberapa kali mengganggu para pemain Indonesia, menjadi salah satu penyebab penurunan kualitas permainan Tim Garuda.
"Saya menyesalkan sinar laser yang merusak permainan. Anda lihat sendiri babak pertama berjalan imbang, jadi sebenarnya tak ada masalah dengan tim ini," sesal dia.
Mengenai tuntutan harus menang minimal 4-0 untuk menjadi juara, Riedl mengaku target itu bukanlah hal yang mudah. Namun dia berusaha tetap optimistis menghadapinya.
"Menang 4-0 memang cukup berat, tapi semua bisa saja terjadi," pungkas pelatih asal Austria itu. (Irawan/hanif)
26 Des 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)